43 Siswa STIE KG Wisel Papua Wisuda

Humas Paniai, Enarotali – Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi STIE KG Wisel Meren Papua mewisudakan puluhan siswanya. Wisuda terbut dilaksanakan di gedung serbaguna Uwata Wogi Yogi Enarotali di Paniai, yang dilaksanakan pada Rabu, 30 Maret 2016.
Menurut ketua Panita. Benyamin Nawipa, kali ini wisudawan dan wisudawati yang diwisudakan tergabung dari dua perguruan tinggi yakni 37 siswa dari STIE Karel Gobai WIsel Meren Papua dan 6 orang dari STIE Amor Timika yang diwisudakan bersama di Paniai.
Dikatakan, kegiatan tersebut dapat diselenggaran dengan baik dan lancar berkat kerjasama seluruh Panitia Wisuda dan lembaga Akademi dan bantuan yang diberikkan oleh pemerintah daerah Paniai sebesar Rp. 100 Juta.
“Mulai dari terbentuk Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi STIE KG Wisel Meren ini sudah angkatan yang ke IX. Dan puluhan mahasiswa sudah selesai setiap angkatan berjumlah 265 mahasiswa yang sudah selesai sampai saat ini. Dan berjumlah wisuda kali ini 43 mahasiswa yang kami wisudakan”. Jelasnya
Sementara itu, Pembantu Ketua I. STIE KG Wisel Meren. Peli EKa Yogi merasa bangga karena telah menamatkan 200 lebih siswa di Sembilan angkatan. Meski demikian dia berpesan kepada puluhan mahasiswa tersebut yang baru diwisudakan agar dapat menciptakan lapangan kerja.
Hal ini disampaikan agar apa yang telah diajarkan oleh perguruan tinggi tersebut selama 4 tahun dapat di aplikasikan atau diterapkan disiplin ilmunya dimana saja mereka berada. Hal ini juga disampaikan dengan melihat banyak potensi di kabupaten Paniai yang dapat di kembangkan.
“Kami selalu sampaikan ke mereka, sekali kali jangan berharap jadi pegawai negeri. Tapi, mereka harus bisa mampu menciptakan lapangan pekerjaan. Karena, hanya dengan itu kita bisa bertahan menghadapi menjawab semua masalah persoalam pribadi, keluarga terutama masalah ekonomi di hari ini. Ajaknya
Selan itu ditambahkan Peli, ajakan tersebut disampaiakn agar dapat menjawab tantangan regional dalam negri yakni Masyarakat Ekonomi Asian MEA yang telah diberlakukan dalam tahun ini. (NP)

Komentar